MEDAN - Memiliki rumah minimalis yang nyaman tentunya menjadi dambaan semua orang. Terlepas dari rumah minimalis tersebut berukuran besar maupun kecil. Selma memiliki koleksi produk berkualitas dengan desain fungsional yang sederhana dan siap memaksimalkan penggunaan setiap ruangan di rumah minimalis kamu hingga tempat usaha.
Selma yang hadir sejak 2018 ini merupakan ritel mebel dibawah naungan PT Home Center Indonesia dengan slogan “Inspirasi Isi Rumah”. Selma menawarkan berbagai inspirasi bagi kamu mulai dari sofa yang bisa menjadi tempat tidur serta meja sekaligus tempat penyimpanan maupun kasur. Kamu bisa menemukan sofa yang elegan, multifungsi, hingga yang praktis di Selma.
Berikut ini sudah dirangkum 6 sofa terbaik dari Selma untuk rumah minimalis :
1. Sofa Tidur Sofa Bed Fabric Selma – Cokelat.
Kamu bisa miliki sofa lipat multifungsi kekiniaan dari Selma ini yang bisa berfungsi sebagai tempat duduk atau juga sebagai sofa santai. Sandaran dan dudukannya yang terbuat dari material fabric foam terasa empuk untuk kenyamanan yang maksimal. Jika ditarik, maka sofa ini bisa berfungsi sebagai tempat tidur sangat cocok untuk rumah minimalis dengan mengoptimalkan space yang ada.
2. Selma Gauri Sofa Tidur Fabric Patchwork – Abu Abu.
Sofa yang terbuat dari material fabric ini memiliki kapasitas 3 dudukan dengan dua fungsi sekaligus yaitu sebagai tempat duduk dan single bad, yang dibuat dengan konstruksi kokoh dan awet.
3. Selma Lewis Sofa Tidur Fabric – Cokelat Muda.
Sofa dengan kapasitas 3 dudukan ini dilengkapi cushion sandaran punggung, sandaran tangan, serta dudukan yang empuk dan nyaman. Sofa dari Selma ini cocok dipadu padankan di berbagai dekorasi ruangan. Kamu bisa merasakan kenyamanan saat bersantai dengan Sofa Lewis Sofa Tidur Fabric ini.
4. Selma Carmen Sofa 2 Dudukan Fabric - Abu - Abu.
Kamu bisa hadirkan Carmen sofa 2 dudukan yang empuk ini untuk melengkapi tampilan desain interior yang minimalis. Sofa ini terbuat dari material berkualitas dan konstruksi kokoh sehingga usia pakai bisa lebih awet.
5. Selma Carvel Sofa Fabric 3 Dudukan – Abu – Abu.
Kamu juga jangan lewatkan begitu saja kesempatan untuk memiliki Selma Carvel Sofa Fabric 3 Dudukan sectional kanan. Sofa ini sangat cocok untuk menambah aksen modern kekiniaan untuk rumah minimalis kamu. Sofa Carvel Fabric dibalut material fabric yang berkualitas tinggi.
Baca juga:
Perbedaan Antara Daihatsu Rocky
|
6. Selma Berwick Sofa Sectional Kulit – Cokelat.
Berwick Sofa Sectional dibalut dengan material kulit yang elegan. Sofa ini bisa menambah kenyamanan dalam ruang kerja, kamu bisa memakainya untuk bersantai maupun bekerja. Dirancang dengan menggunakan material rangka kayu serta metal yang membuat sofa ini kokoh dan awet.
Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk mewujudkan rumah minimalis idaman dengan ragam pilihan furniture dari Selma? Selma menghadirkan produk furniture dari perpaduan konsep hunian minimalis dengan sofa yang elegan serta memiliki banyak keunggulan dengan harga yang bersaing.
Itulah 6 inspirasi sofa pilihan terbaik dari Selma untuk mewujudkan hunian minimalis idaman dengan beragam produk pilihan dari Selma yang bisa kamu sesuaikan dengan gaya hidup serta kebutuhan hunian.
Berbelanja inspirasi sofa pilihan terbaik dari Selma bisa dilakukan kapanpun dan dimanapun melalui SELMA Mobile Apps yang bisa kamu unduh di Play Store dan App Store, atau bisa juga di ruparupa.com sebagai e-commerce resminya dan berbagai merek usaha Kawan Lama Group lainnya.